Jumat, 28 Oktober 2016

Cara Mengaktifkan Telnet Client di Windows 10



Sebetulnya ini karena saya beberapa waktu lalu membutuhkan telnet client dari windows 10 untuk melakukan pengecekan koneksi jaringan.

Dan memang di Windows 10 itu, telnet client di disable by default.

C:\>telnet google.com 80
'telnet' is not recognized as an internal or external command, operable program or batch file.
C:\>

Berikut cara untuk mengaktifkan telnet client di OS Windows 10 :

1. Dari Command prompt dan dilakukan dari login administrator

C:\> dism /online /Enable-Feature /FeatureName:TelnetClient

2. Dari GUI, Klik kanan pada tombol start



3. Pilih “Turn Windows features on or off” dari menu disamping kiri



4. Pilihan menu pada Windows Features akan terbuka, scroll down dan pilih atau contreng “Telnet Client”.



5. Klik OK dan tunggu sampai selesai. Silahkan untuk dicoba kembali telnet nya dari OS Windows 10


Semoga bermanfaat untuk pembaca semua.

Dony Ramansyah
site : http://donyramansyah.net
blog : dony-ramansyah.blogspot.com
email : dony.ramansyah[at]gmail.com
Registered linux user : ID 40017

Tidak ada komentar: